Choi Siwon menjadi korban hacker. Personil Super Junior
ini memberi peringatan keras untuk fans atau siapapun yang sudah
nge-hack akun Twitternya. Rabu, 9 Mei, Siwon menulis peringatan itu di
Twitter resminya.
"Cinta sesungguhnya adalah ketika kamu mengerti orang itu dan peduli padanya," tweet Siwon. "Cinta adalah bukan ketika kamu mencampuri kehidupan pribadi dan menjadi mata-mata mereka. Tolong jangan hack akunku lagi. Please."
Tweet Siwon itu mengasumsikan sang hacker adalah seorang fans. 28 Januari lalu, akun Twitter Siwon memang pernah dibobol oleh hacker.
"Seseorang nge-hack akunku. Aku tahu siapa kamu," tulis Siwon. "Tapi aku tidak akan memberitahu orang-orang. Jadi hentikan ini. Please."
Netter pun banyak mendukung langkah Siwon untuk meminta hacker itu tidak membobol akunnya. "Choi Siwon benar. Cinta adalah ketika kamu tidak memata-matai seseorang dan tidak ikut campur dalam urusan pribadinya," komentar seorang netter. "Oppa Siwon, tolong jangan stres karena masalah ini," komentar fans. "Apakah mungkin itu fans sasaeng yang nge-hack akun Twitter Siwon?" tanya netter lainnya. Bisa jadi. (wk/dn)
Credit : WowKeren.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar